Manfaatkan Meta Deskripsi Tunggal Blogger Untuk Optimasi Artikel

Penerapan teknik optimasi dalam menulis artikel adalah salah satu kaedah optimasi blog yang tidak boleh dilewatkan. Pada postingan sebelumnya saya sudah berbagi tips bagaimana cara menulis artikel yang memenuhi standar SEO. Pada artikel tersebut sudah dikupas beberapa indikator artikel SEO friendly dan cara menerapkannya dalam artikel yang akan Anda tulis.

Ada banyak sekali platform atau engine blog yang bisa kita gunakan dengan kekurangan dan kelebihan masing-masing. Dan menyinggung tentang engine blog, saat ini yang paling banyak digunakan oleh blogger adalah engine/platform blog Blogger dan Wordpress (self hosted). Kedua platform blog ini merupakan platform yang paling populer dan telah memilliki puluhan juta pengguna.

Dulunya, untuk urusan SEO, Blogger dianggap oleh sebagian pengembang blog masih kalah dengan Wordpress. Platform Wordpress diklaim lebih SEO friendly dan lebih mudah dioptimasi untuk mendatangkan trafik secara maksimal. Terlepas dari benar-tidaknya opini tersebut, saat ini Blogger sudah bukan Blogger yang dulu. Sekarang Blogger sudah dilengkapi dengan sederet fitur penting untuk menunjang penerapan teknik SEO.

Baca artikel tips blog sebelumnya :


Jika Anda sudah lama menggunakan Blogger, tentunya Anda mengetahui apa saja perubahan-perubahan yang dilakukan oleh tim pengembang Blogger untuk menjadikan platform blog ini semakin lebih SEO friendly. Dari kesekian fitur baru yang terdapat pada Blogger adalah fitur single meta description.

Single meta description atau meta deskripsi tunggal adalah meta diskripsi yang dikhusukan untuk suatu posting/artikel. Fitur ini merupakan fitur SEO yang sangat berguna bagi kita (pengguna platform Blogger) untuk mengoptimasi artikel yang baru kita publish agar bisa ditemukan dengan lebih mudah oleh search engine.

Sebelum fitur ini dirilis oleh Blogger, semua artikel yang ada di blog hanya diwakili oleh meta deskripsi utama, sehingga muatan SEO pada artikel masih dirasa kurang. Dan kini, Anda bisa memanfaatkan fitur single meta description untuk menjadikan semua artikel di blog yang Anda kelola semakin SEO friendly.

Berikut cara memasukkan meta deskripsi tunggal pada artikel :

Setelah Anda selesai menulis artikel, silakan perhatikan bagian kanan antar muka kolom editor/posting Blogger.

Meta Deskripsi Tunggal Blogger Untuk Optimasi Artikel

Klik tab Search Description, kemudian masukkan deskripsi yang mewakili artikel yang akan Anda publish.

Jangan memasukkan deskripsi terlalu panjang. Cukup masukkan beberapa kata yang mencerminkan isi artikel.
Like / Bagikan :
Artikel terkait :