4 Cara Menjadikan Blog Sebagai Sumber Pendapatan Dari Advertiser

Tips mendapatkan pengiklan/advertiser
Menghasilkan uang dari blog seperti yang terurai dalam beberapa kesempatan posting sebelumnya sebenarnya sangat banyak sekali. Seorang blogger tidak harus bergantung pada salah satu jenis monetizing tertentu saja. Bagi seorang blogger strategi monetize blog sebenarnya cukup banyak pilihan. Bagi yang suka bermain dengan iklan pay per click (PPC) dimana pilihannya ada PPC luar Negeri dan ada juga PPC local, seperti Adsencamp, kumpulblogger, sitti dan sejumlah iklan PPC lainnya. Khusus untuk PPC luara Negeri sejauh ini Adsense masih menjadi incaran utama para blogger dan webmaster. Dan bagi sobat blogger yang kurang pas dengan metode monetizing menggunakan PPC,tentunya masih banyak alternative lainnya yang bisa diambil.

Maksimalkan pendapatan online dengan memanfaatkan semua kesempatan yang ada. Join program iklan online PPC bukanlah satu-satunya pilihan untuk menghasilkan duit dari aktifitas ngeblog. Anda juga bisa membuka ruang sendiri dan bekerjasama dengan pihak advertiser secara langsung. Dalam hal ini, blog anda tentunya harus bisa tampil professional dan akan memiliki nilai tambah dihadapan para pengiklan jika menggunakan top level domain (TLD). Bukan bersifat  mutlak, namun bagi para advertiser pasti merasa lebih pas jika iklan produk mereka tampil di blog yang menggunakan TLD karena dipandang lebih professional.

Berikut beberapa langkah yang bisa anda tempuh untuk menggait advertiser

Blogwalking
Blogwalking disini tujuannya bukan untuk mencari backlink, tetapi untuk mencari produk iklan tertentu di blog rekan blogger lain. Apabila anda menemukan produk  iklan tertentu, telusuri iklan tersebut dan cari tahu siapa pemiliknya.

Selanjutnya, tawarkan kerjasama advertising dengan pemilik produk tersebut. Kirimkan email ke yang bersangkutan dengan menyertakan info blog anda, meliputi trafik, page view, audience, dll. Jika yang bersangkutan merasa tertarik, anda pasti akan dihubungi.

Spot iklan di blog
Pasanglah banner di blog anda untuk memicu minat advertiser beriklan di blog anda. Gunakan space berukuran 300x250 atau 728x90.

Buat desain banner yang jelas dan tempatkan pada posisi yang strategis untuk menarik minat advertiser. Untuk banner berukuran 728x90 idealnya diletakkan dibagian header atau footer, dan untuk banner berukuran 300x250 bisa diletakkan di sidebar.

Halaman untuk advertiser
Buatlah halaman untuk advertiser, tulisalah spesifikasi blog anda; trafik, audience, page view, ranking blog, pagerank agar advertiser merasa lebih yakin untuk beriklan di blog anda.

Semakin baik statistic blog anda, maka akan semakin menarik minat pihak advertiser untuk bekerjasama dengan anda. Masukkan data statistic yang valid, dan jangan memanipulasi statistic yang sesungguhnya karena dalam hal ini pihak advertiser juga tidak akan bisa anda bohongi. Mereka pasti akan mencari tahu keabsahan statistic blog yang anda muat.

Bersikap ramah terhadap calon advertiser
Ingat, sebagian calon advertiser pasti ada yang terkesan suka menawar. Jangan bersikap arogan, berikan penjelasan yang bijaksana dan tunjukkan sikap professional anda kepada yang bersangkutan.

Ketika anda menerima banyak email berkaitan dengan advertising tidak semuanya sesuai dengan ekspektasi anda. Tetap bersikap ramah terhadap calon advertiser tersebut agar anda terkesan sebagai seorang blogger yang baik dan friendly.
Like / Bagikan :
Artikel terkait :